Terapi Oksigen Hiperbarik adalah salah satu metode pengobatan yang dilakukan dengan cara memberikan oksigen murni di dalam ruangan khusus bertekanan udara tinggi untuk dihirup peserta/pasien.
Sesuai prinsip dasar fisika bahwa jika menghirup oksigen murni dalam ruangan bertekanan tinggi akan meningkatkan kelarutan oksigen dalam darah plasma dan jaringan tubuh kita sehingga merangsang pembentukan sel-sel dan jaringan baru pada tubuh kita lebih cepat.
Terapi ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan tubuh dan sel darah putih dalam melawan infeksi, mengurangi pembengkakan dan merangsang proses penyembuhan luka.
Terapi Oksigen Hiperbarik bermanfaat untuk mengatasi beberapa kondisi, seperti :
1. Membantu penyembuhan luka (diabetes, gangren, luka bakar, infeksi serius, pasca operasi)
2. Membantu penyembuhan patah tulang
3. Masalah gangguan pendengaran
4. Masalah gangguan saraf dan stroke
5. Autisme dan Cerebral palsy
6. Kebugaran dan kecantikan
7. Penyakit lain sesuai indikasi (anemia, keracunan gas CO, cedera akibat terapi radiasi, infeksi pada otot dan tulang